JAMA’AH HAJI KEC ANDONG 2011 TELAH BERANGKAT KE TANAH SUCI MEKAH  

Posted by: IPHI KECAMATAN ANDONG BOYOLALI
















JAMA’AH HAJI KEC ANDONG 2011
TELAH BERANGKAT KE TANAH SUCI MEKAH
Sesungguhnya rumah yang mula-mula dibangun untuk (tempat beribadah) manusia, ialah Baitullah yang di Bakkah (Mekah) yang diberkahi dan menjadi petunjuk bagi semua manusia. (Qs . 3/96).
Padanya terdapat tanda-tanda yang nyata, (di antaranya) maqam Ibrahim; barang siapa memasukinya (Baitullah itu) menjadi amanlah dia; mengerjakan haji adalah kewajiban manusia terhadap Allah, yaitu (bagi) orang yang sanggup mengadakan perjalanan ke Baitullah; Barang siapa mengingkari (kewajiban haji), maka sesungguhnya Allah Maha Kaya (tidak memerlukan sesuatu) dari semesta alam. (Qs . 3/97).
Dan berserulah kepada manusia untuk mengerjakan haji, niscaya mereka akan datang kepadamu dengan berjalan kaki, dan mengendarai unta yang kurus yang datang dari segenap penjuru yang jauh,(QS  22/27).
Dengan perintah Allah Tersebut diatas dan tentu dikorelasikan dengan ayat yang lain kita bisa menyimpulkan bahwasannya mengerjakan haji adalah kewajiban manusia terhadap Allah, yaitu (bagi) orang yang sanggup mengadakan perjalanan ke Baitullah.
Alhamdulillah saudara - saudara kita dari kecamatan Andong telah berangkat menuju Mekah Almukaromah dengan tujuan melaksanakan Ibadah Haji  Yaitu Rukun Islam yang ke lima sperti halnya telah diperintahkan Alloh dalam Kitab Al Qur’an.
Saudaraku Seiman Dan seagama marilah  kita berdoa semoga saudara-saudara kita didalam melaksanakan ibadah haji selalu diberi keselamatan kekuatan lahir dan batin dan selalu mendapat petunjuk dari Allah Swt. Sehingga dalam melaksanakan ibadah haji benar benar sesuai dengangan garis hokum yang diberikan Allah swt pada kita semua .
Saudaraku Seiman Dan seagama, Tgl 25 dzulkaidah – 1432 H Bertepatan  hari ahad wage 23 oktober 2011 Jamaah haji kec Andong  Jam 17.00 wib telah berangkat dari Gedung IPHI kec Andong boyolali menuju kantor Bupati Boyolali dengan tujuan menghadiri upacara pelepasan Oleh Bp Bupati Boyolali,yang selanjutnya jamaah bergerak menuju Imbarkasi solo,
Sesuai dengan jadwal penerbangan Jamaah haji Kec Andong terbang menuju Kota Mekah .
Itulah sekilas Info:
Dokumentasi Pelepasan Jamaah Haji Kec Andong Th 2011.










IPHI KEC ANDONG BOYOLALI

This entry was posted on 08.58 . You can leave a response and follow any responses to this entry through the Langganan: Posting Komentar (Atom) .

0 komentar

Posting Komentar